Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Bandar Pasir Mandoge, Kec. Bandar Pasir Mandoge, Kab. Asahan, Sumatera Utara. |
Kabupaten Asahan, Sumatera Utara mungkin bisa dikatakan surganya wisata. Terbukti, di sana kita akan banyak menemukan wisata alam. Seperti air terjun atau orang-orang menyebutnya curug.
Dari sekian air terjun, ada satu yang sepertinya masih sangat kurang dikenal. Padahal jika dilihat begitu menarik. Air Terjun Jatuhan Balok, mungkin Anda belum pernah mendengarnya sebelumnya.
Bahkan, untuk masyarakat Asahan pun bisa jadi Anda yang belum pernah mendatanginya. Hal tersebut membuat tidak banyak informasi yang membahas tentang wisata alam tersebut. Di media sosial pun juga tidak banyak yang membahasnya.
Meskipun demikian, tidak ada salahnya Anda menambah pengalaman dengan berkunjung kesana. Lagipula, beberapa pengunjung pun masih penasaran untuk datang.
Daya Tarik yang Dimiliki Air Terjun Jatuhan Balok

Jika dibandingkan dengan wisata air terjun di Asahan lainnya, sebetulnya Air Terjun Jatuhan Balok ini tidak kalah menarik. Jadi, wajar saja jika setiap akhir pekan, paling tidak ada beberapa pengunjung yang mencoba melihat keindahan dan pesona objek wisata tersebut. Daya tarik yang dimaksud seperti diantaranya:
1. Memiliki 3 Air Terjun yang Saling Berdekatan
Menjadi ciri khas Air Terjun Jatuhan Balok adalah memiliki 3 buah air terjun sekaligus. Hal ini sebagai keunikan tersendiri. Menariknya lagi jarak antara air terjun satu dengan yang lain masih saling berdekatan.
Pengunjung bisa menikmati keindahan ketiganya sekaligus dalam satu waktu. Tidak seperti wisata air terjun lainnya, yang mungkin masih dekat. Tapi jaraknya masih lumayan jauh dari yang lainnya.
2. Area Camping Ground
Kalau yang satu ini mungkin ada di beberapa tempat wisata air terjun lainnya. Area Camping Ground diperuntukkan bagi pengunjung yang ingin menghabiskan waktu dengan berkemah. Pasti sangat menyenangkan jika bisa bermalam sambil menikmati pesona air terjun.
Area Camping ground disana juga dijamin aman. Sudah cukup banyak pengunjung yang mencobanya sendiri. Mereka rata-rata membawa keperluan sendiri, karena di sekitar lokasi belum ditemukan penyewa peralatan camping. Walaupun begitu, pasti akan sangat menyenangkan.
3. Wahana Panjat Tebing
Tidak jauh dari Lokasi, Anda pun bisa menemukan wahana Panjat Tebing. Siapa yang suka jenis olahraga ekstrim? Puas berkeliling area Air Terjun Jatuhan Balok, boleh mencoba wahana yang satu ini.
Walaupun belum terlalu baik, wahana panjat tebing di sana dipastikan sangat aman. Anda bisa mencoba mengasah adrenalin dengan mencobanya. Review pengunjung pun rata-rata sangat puas dengan adanya wahana tersebut.
4. Wisata Arum Jeram
Menikmati keindahan Air Terjun Jatuhan Balok di kabupaten Asahan memang kurang puas, jika hanya dengan melihat-lihat saja. Selain berenang, nyatanya ada juga wisata arum jeram di sana. Tidak perlu khawatir, karena Anda akan ditemani oleh seorang guide supaya lebih aman.
Nantinya, Anda akan bermain arum jeram dengan menggunakan fasilitas perahu karet. Derasnya air, mungkin akan menjadi pengalaman tersendiri saat Anda menyusurinya. Selain itu, udara yang sejuk dan pemandangan yang asri menjadi hal yang paling tidak terlupakan.
Alamat dan Rute Menuju Lokasi

Belum banyak informasi yang menjelaskan tentang salah satu wisata indah ini. Bahkan, bisa jadi Anda kesulitan menemukan reviewnya dari para pengunjung sebelumnya. Namun, bukankah ini justru menjadi pengalaman terbaik bagi Anda.
Untuk menjadi orang pertama yang bisa menikmati keindahan Air Terjun Jatuhan Balok yang tersembunyi. Dengan segala keunikan dan daya tarik yang dimilikinya? Jika memang sudah ada rencana untuk datang ke sana, tentu saja harus tahu dulu di mana lokasinya bukan?
Kebetulan, air terjun ini berada di Desa Sei Kopas, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara. Ada baiknya, Anda kesana menggunakan kendaraan pribadi saja. Pasalnya, mencari kendaraan umum mungkin agak sedikit sulit.
Selain itu, besar kemungkinan Anda harus bergonta-ganti kendaraan umum dan membuat kelelahan. Walaupun akses jalan menuju lokasi sebetulnya sudah sangat nyaman karena sudah beraspal rapi.
Sebagai informasi saja, Air Terjun Jatuhan Balok ini berada sekitar 45 km dari Kantor Bupati Asahan. Kalau Anda berangkat dari Kantor Bupati Asahan waktu yang dibutuhkan untuk bisa sampai lokasi kurang lebih sekitar 1,5 jam.
Anda bisa ikuti arahan dari google maps jika kurang paham lokasi kabupaten asahan. Setelah sampai lokasi, Anda juga masih harus masuk kawasan hutan dengan trekking. Namun jangan khawatir, karena aksesnya sudah lumayan bagus. Pastikan saja Anda tidak menggunakan alas kaki yang licin.
Pasalnya tetap saja, air terjun cantik ini masih dikelilingi tebing dan bebatuan yang rawan membuat orang tergelincir saat basah. Walapun begitu, ketika sampai Anda akan disambut dengan udara segar dan air terjun cantik dengan pepohonan hijau mendominasi.
Harga Tiket Masuk Wisata Alam
Soal harga tiket masuk, sebetulnya Air Terjun Jatuhan Balok ini belum menentukan tarif tertentu. Namun, ada baiknya Anda menyiapkan dana lebih untuk parkir. Selain itu, bisa saja tiba-tiba sudah ada peraturan baru tentang kewajiban membayar tiket masuk bagi pengunjung.
Lagipula meskipun gratis, Anda bisa memberikan iuran sekedarnya. Untuk selanjutnya siapa tahu, dana tersebut dipergunakan untuk pengembangan fasilitas yang lebih baik. Untuk aktivitas arum jeram Anda bisa tanyakan langsung tarifnya pada petugas yang sedang berjaga.
Selain itu, ketika Anda ingin melakukan camping pun tidak ada tarif khusus untuk sewa tempat. Anda dipersilahkan camping tanpa harus membayar sepeser pun. Walaupun harus tetap menyiapkan sendiri peralatan yang dibutuhkan, karena tidak terdapat fasilitas sewa perlengkapan.
Kegiatan yang Menarik Dilakukan di Air Terjun Jatuhan Balok

Untuk aktivitas menarik yang bisa Anda lakukan sebetulnya cukup banyak. Namun, karena belum cukup populer, maka tidak banyak yang mengetahuinya. Beberapa hal yang bisa Anda coba di sana seperti:
1. Bermain Air
Apalagi yang bisa Anda lakukan kalau bukan main air. Air Terjun Jatuhan Balok ini punya 3 air terjun sekaligus. Walaupun airnya tidak jernih, tapi rasanya sangat segar. Anda bisa main air di pinggir bebatuan.
2. Hunting Foto
Selain itu, cukup banyak spot foto keren di sana. Anda bisa mengambil gambar atau video dengan latar belakang air terjun. Selain itu, pakai background pepohonan hijau atau tebing-tebing tinggi juga tidak kalah bagus.
3. Berkemah
Puas merasakan kesegaran Air Terjun Jatuhan Balok? Bagaimana jika mencoba berkemah? Ada Camping Ground di sana dengan suasana yang nyaman untuk bermalam. Jangan lupa bawa peralatan camping sendiri sebelumnya.
4. Mencoba Wahana Disekitarnya
Sekitar lokasi nyatanya terdapat wahana panjat tebing. Anda bisa mencobanya sebagai pilihan aktivitas menantang. Jika masih kurang memacu Adrenalin, silahkan coba arum jeram menyusuri sungai dengan aliran yang lumayan deras.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Air Terjun

Oleh karena masih belum terlalu populer, sepertinya fasilitas di dalam wisata ini tidak banyak. Walaupun begitu, masih cukup nyaman bagi pengunjung. Sudah ada parkir yang luas, dan beberapa wahana di dalamnya.
Semoga untuk kedepannya, air terjun cantik di Asahan ini makin berkembang. Pengelolaannya pun semakin meningkat. Dengan fasilitas pendukung yang membuat nyaman pengunjung makin bertambah.
Itulah beberapa hal menarik tentang Air Terjun Jatuhan Balok. Tepatnya di Kabupaten Asahan Sumatera Utara. Anda bisa mengunjunginya sebagai destinasi liburan keluarga.